13.1.11

Jenis-jenis Warnet

Seperti yang pernah dijabar dalam blog Kerja di Internet, warnet dapat dikategorikan menjadi 2 jenis, yaitu :

   1. Warnet Game Online

Warnet game online adalah warnet yang dibuat khusus untuk aktifitas games, baik itu game online maupun game offline. Namun tetap bisa digunakan untuk aktifitas browsing dan chatting.
Perbedaan mendasar antara warnet game online dan non-game adalah pada spesifikasi hardware komputer, untuk jenis warnet game online menuntut spek komputer yang lebih tinggi dari jenis warnet non-game. Perbedaan lainnya adalah pada layanan ISP yang akan digunakan, biasanya warnet game online lebih pas jika menggunakan ISP yang bandwidth lokalnya lebih besar.
Mengenai tarif warnet game online pada umumnya, tarif / jam warnet game lebih murah daripada tarif warnet non game.


   2. Warnet Non Games

Warnet non-game adalah warnet yang dioperasikan untuk melayani client sebatas browsing saja, misalnya untuk meng-akses situs-situs seperti facebook, friendster, yahoo, google, etc. Selain itu juga dapat digunakan untuk aktifitas chatting, seperti Yahoo! Messenger, MIRC, Windows Messenger dan lain-lain. Warnet ini dikategorikan warnet non-games dikarenakan spek komputer yang kami rakit bukan merupakan spek komputer yang digunakan untuk game online, namun spek ini bisa saja digunakan untuk menjalankan game-game ringan ( bukan games yang membutuhkan grafik kualitas tinggi ).

8.1.11

Sejarah Internet

Dijelaskan oleh Drew Heywood (1996), bahwa sejarah Internet bermula pada akhir dekade 60-an saat United States Department of Defense (DoD) memerlukan standar baru komunikasi Internetwork. Standar yang mampu menghubungkan segala jenis komputer di DoD dengan komputer milik kontraktor militer, organisasi penelitian dan ilmiah di Universitas. Jaringan ini harus kuat, aman dan tahan kerusakan sehingga mampu beroperasi didalam kondisi minimum akibat bencana atau perang.

Internet dalam Pengertiannya

Walau sudah akrab dengan keseharian kita, masih banyak orang yang belum paham seluk beluk Internet. Mulai dari sejarahnya, cara kerjanya, bagaimana perkembangannya, dan banyak lagi.

Internet adalah berbagai jaringan komputer di seluruh dunia yang saling terhubung tanpa mengenal batas teritorial, hukum dan budaya. Secara fisik dianalogikan sebagai jaring laba-laba (The Web) yang menyelimuti bola dunia dan terdiri dari titik-titik (node) yang saling berhubungan.

7.1.11

Tips Seo - Bangun Backlinks

Membangun Backlink merupakan bagian penting dari sebuah blog maupun website yang ingin mendapatkan hasil tinggi di search engine, dan tentunya dengan bantuan backlink ini dapat membantu meningkatkan traffic blog kamu.

Mempunyai banyak backlink sangatlah bagus apalagi backlink yang di dapat dari web/blog yang terkenal(PageRank Tinggi). Semakin tinggi Page Rank sebuah web/blog, semakin bagus biasanya posisinya di search engine, nah ini gunanya kita belajar SEO.

Banyak cara mencari dan mendapatkan backlink berkualitas agar mendapatkan PR yang tinggi, disini saya akan mencoba berbagi dan belajar dengan trik yang terbilang simple..

Cara Membuat Next Page di Blogspot

Next page seperti gambar di samping fungsinya agar pengunjung blog dengan mudah bisa meraja lela masuk ke halaman yang ada dalam blog. Cara buatnya ikuti langkah-langkah berikut :


1. Login ke blogger
2. Masuk ke Tata Letak
3. Tambah Gadget >> HTML/JavaScript
4. Copy pastekan code berikut di dalamnya